
Salah satu keutamaan membaca Al-Qur’an adalah sebab datangnya syafaat. Hal ini sebagaimana hadis dari Abu Umamah Al Bahily radhiyallahu ‘anhu, ia berkata: “Aku telah mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Bacalah Al Quran karena sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafa’at kepada orang yang membacanya” (HR. Muslim)
Dan ternyata generasi yang diridhai Allah itu, adalah mereka orang-orang yang giat dan semangat membaca Al Quran bahkan mereka mempunyai jadwal tersendiri untuk baca Al Quran.
Abu Musa Al Asy’ary radhiyallahu ‘anhu berkata: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Sesungguhnya aku benar-benar mengetahui suara kelompok orang-orang keturunan Asy’ary dengan bacaan Al Quran, jika mereka memasuki waktu malam dan aku mengenal rumah-rumah mereka dari suara-suara mereka membaca Al Quran pada waktu malam, meskipun sebenarnya aku belum melihat rumah-rumah mereka ketika mereka berdiam (disana) pada siang hari…” (HR. Muslim).
MasyaAllah, coba kita bandingkan dengan diri kita apakah yang kita pegang ketika malam hari, sebagian ada yang memegang remote televisi menonton program-program yang terkadang bukan hanya tidak bermanfaat tetapi mengandung dosa dan maksiat, apalagi di dalam bulan Ramadhan.
✒️ Ustadz Ahmad Zainuddin, hafizhahullah
???? https://muslim.or.id/8669-keutamaan-membaca-al-quran.html
Yuk manfaatkan waktu luang untuk mendengarkan Radio Muslim.
???? Simak di 1467 AM atau www.radiomuslim.com
———
Raih pahala jariyyah, klik link :
http://wa.me/6285293348887
Aplikasi Radio Muslim Jogja Official:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.radiomuslim
Ikuti Channel Kami:
@radiomuslimjogja
@muslimorid @muslimahorid
@ypiaorid @sdityaabunayya
@mubk_jogja @mahad.ilmi
@pedulimuslim @pustakamuslim

Leave a Reply